Pemerintah terus melakukan pemeriksaan spesimen guna melacak kasus virus Corona (COVID-19) di Indonesia. Hari ini lebih dari 20 ribu spesimen diperiksa pemerintah.
Berdasarkan data dari Satuan Tugas Penanganan COVID-19, Selasa (25/8/2020), ada 21.275 spesimen terkait Corona yang diperiksa. Data ini diambil dengan batas waktu pukul 12.00 WIB.
Dari pemeriksaan 21.275 spesimen, ditemukan kasus positif Corona sebanyak 2.447. Dengan penambahan 2.447, total kasus positif Corona di Indonesia per hari ini berjumlah 157.859.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk kasus sembuh hari ini bertambah 1.807 kasus, sehingga totalnya menjadi 112.867. Sedangkan pasien positif Corona yang meninggal hari ini bertambah sebanyak 99, sehingga totalnya menjadi 6.858.
Jumlah pemeriksaan spesimen yang diperiksa hari ini lebih banyak dari hari sebelumnya. Pada 24 Agustus, jumlah spesimen terkait Corona yang diperiksa sebanyak 19.395.
Secara kumulatif, jumlah spesimen Corona yang sudah diperiksa sebanyak 2.077.441. Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menargetkan 30 ribu spesimen diperiksa setiap hari.
(zak/jbr)