Batu bara merupakan salah satu sumber daya alam yang memiliki banyak manfaat. Benda padat ini banyak ditemukan di Indonesia terutama di Pulau Kalimantan dan Pulau Sumatera.
Berdasarkan Undang-undang Minerba Nomor 4 Tahun 2009 Tentang Mineral dan Batu Bara bab III pasal 5, pengendalian produksi dan ekspor batu bara di Indonesia diatur dengan peraturan pemerintah demi mencegah kelangkaan.
Berikut manfaat batu bara untuk kehidupan sehari-hari:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Batu bara Menghasilkan Energi Apa?
Ada banyak energi yang dihasilkan batu bara tergantung cara memanfaatkannya. Umumnya, batu bara yang masih berada di dalam tanah dapat menghasilkan energi gas alam. Gas tersebut bisa diolah kembali menjadi berbagai produk, misalnya untuk bahan bakar industri, pembangkit listrik tenaga gas, hingga produk hidrogen dan solar.
Saat ini, batu bara menjadi salah satu energi alternatif yang bisa menggantikan peran minyak. Dikutip dari buku 'Batu bara dan Gambut' karya Sukandarrumidi salah satu faktornya adalah produksi yang melimpah, murah, dan juga mudah untuk ditambang.
2. Manfaat Batu bara dalam Pembangkit Listrik
Dikutip dari laman PLN Batubara, sumber energi ini bisa digunakan untuk membangkitkan listrik. Sebelum digunakan untuk membangkitkan listrik, batubara diubah terlebih dahulu menjadi uap.
Setelah itu, uap dihubungkan ke alat pembangkit listrik. Selain Indonesia, manfaat batu bara sebagai pembangkit listrik juga dilakukan di China, India, Australia, Jepang, hingga Jerman.
3. Manfaat Batu Bara bagi Manusia
Batu bara telah dimanfaatkan manusia sejak tahun 1000 sebelum masehi. Berdasarkan buku 'Energi Alternatif' karya Komunitas Dian Aksara, batu bara digunakan untuk mencetak uang logam.
Kemudian, seorang filsuf dan ilmuwan Yunani mengatakan tentang adanya arang seperti batu yang bisa dibakar. Akhirnya di masa abad pertengahan, batu bara mulai digunakan di Eropa untuk memanaskan ketel yang menghasilkan uap.
Selain mendukung kegiatan industri, manfaat batu bara juga berkontribusi bagi kehidupan sehari-hari manusia. Batu bara bisa dimanfaatkan menjadi briket atau blok yang bisa memulai dan mempertahankan api sehingga dapat menghangatkan ruangan.
(pay/pal)