Kasus positif virus Corona (COVID-19) di Indonesia per 12 Agustus 2020 bertambah 1.942. Dengan penambahan tersebut, total kasus positif virus Corona di Indonesia hari ini menjadi 130.718.
Data penambahan kasus positif virus Corona di Indonesia ini diumumkan di situs Kementerian kesehatan pada Rabu (12/8/2020). Data perkembangan virus Corona ini disampaikan secara berkala setiap hari.
Pada hari ini dilaporkan ada 2.088 pasien sembuh. Jadi total pasien sembuh di RI menjadi 85.798.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sedangkan pasien meninggal hari ini dilaporkan 79 orang. Total pasien meninggal menjadi 5.903.
Sementara itu, kasus positif COVID-19 pada Selasa kemarin adalah 128.776 dengan 83.719 angka kesembuhan dan angka kematian 5.824.
Tonton juga video 'Masker Apa yang Paling Efektif Tangkal Virus Corona?':