Sebuah kendaraan truk mengalami kendala pecah ban di Km 21 Tol Pluit dari Bandara menuju arah Ancol. Akibat insiden itu, lalu lintas di tol alami kemacetan hingga 3 kilometer.
"Iya benar ada kendaraan truk pecah ban di Km 21, sekarang hanya tinggal dampak kemacetan aja, itu juga karena volume kendaraan juga," kata petugas call center PT Citra Marga Nusaphala Persada, Basri, saat dihubungi, Rabu (5/8/2020).
Kejadian pecah ban tersebut dilaporkan terjadi malam tadi sekitar pukul 20.30 WIB. Akibat insiden itu, lalu lintas di lokasi sempat mengalami kemacetan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kira-kira padat sampai di Km 19, dari situ sudah mulai cair pantauannya," ucap Basri.
Basri menyebut saat ini petugas juga sudah mengevakuasi truk tersebut. Meski demikian, dampak kepadatan lalu lintas dari Bandara menuju arah Ancol masih terjadi di lokasi.
"Oh yang dari bandara ke arah Ancol, jadi iya itu ada kepadatan di Km 21 imbas dari kendaraan pecah ban di KM 21, saat ini sudah ditangani petugas, hanya dampaknya saja sampai Km 19, selanjutnya Km 18, 17 sudah lancar sampai Tanjung Priok," ujarnya.