Pecah Rekor Lagi, Pasien Corona Sembuh Tembus 1.489 di 17 Juli

Pecah Rekor Lagi, Pasien Corona Sembuh Tembus 1.489 di 17 Juli

Tim detikcom - detikNews
Jumat, 17 Jul 2020 16:10 WIB
Poster
Ilustrasi Corona. (Foto: Edi Wahyono)
Jakarta -

Kasus pasien sembuh dari Corona hari ini pecah rekor lagi. Per hari ini ada tambahan kasus sembuh sebanyak 1.489, sehingga total pasien Corona sembuh sebanyak 41.834 orang.

"Sembuh hari ini dilaporkan 1.489 orang sehingga total sembuh 41.834 orang. Kasus meninggal 84 orang, total 3.957 orang," ujar juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19, dr Achmad Yurianto, dalam siaran langsung di kanal YouTube BNPB, Jumat (17/7/2020).

Jumlah tambahan pasien Corona sembuh hari ini merupakan yang tertinggi. Rekor sebelumnya tercatat pada Rabu (15/7), yaitu 1.414 orang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yurianto juga mengatakan per hari ini pemerintah memantau kasus suspek sebanyak 46.493 orang. Sebanyak 464 kabupaten/kota terdampak di 34 provinsi Indonesia.

Total spesimen yang diperiksa pemerintah saat ini juga mencapai 29.176 Spesimen. Dari spesimen itu didapat hasil konfirmasi positif sebanyak 1.462 hari ini.

ADVERTISEMENT

"Sehingga totalnya menjadi 83.130 orang," ujar Yurianto.

Berikut ini tambahan pasien Corona sembuh selama sepekan terakhir:

17 Juli: 1.489 orang
16 Juli: 1.295 orang
15 Juli: 1.414 orang
14 Juli: 947 orang
13 Juli: 1.051 orang
12 Juli: 919 orang
11 Juli: 1.190 orang
10 Juli: 878 orang
9 Juli: 1.066 orang
8 Juli: 800 orang
7 Juli: 866 orang
6 Juli: 814 orang
5 Juli: 886 orang

(idn/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads