TNI Ungkap Daerah Perbatasan Rawan Saat Pandemi Corona: Entikong-Kepri

TNI Ungkap Daerah Perbatasan Rawan Saat Pandemi Corona: Entikong-Kepri

Rolando Fransiscus Sihombing - detikNews
Selasa, 07 Jul 2020 16:49 WIB
Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong berdekatan dengan Custom Immigration and Quarantine (CIQ) Tebedu, milik Malaysia. Yuk kita lihat keduanya.
Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong (Dok. detikcom)
Jakarta -

TNI Angkatan Darat (AL) dan Angkatan Laut (AL) mengungkap daerah perbatasan Indonesia yang cukup rawan di tengah pandemi virus Corona. Kerawanan ini disebabkan karena dilintasi baik tenaga kerja Indonesia (TKI) yang legal ataupun ilegal.

Hal itu sampaikan oleh Asisten Operasi (Asops) KSAD Mayjen TNI Surawahadi dan Asops KSAL Laksamana Muda TNI Didik Setiyono saat rapat dengar pendapat dengan Komisi I DPR RI. Rapat digelar di kompleks gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (7/7/2020).

"Untuk tadi ada yang bertanya tentang pos yang paling rawan, kalau tadi sudah kami sampaikan, bahwa ada di pos kita yang paling rawan dan memang terbanyak juga untuk yang terkena, yaitu di Pos Entikong, itu yang paling utama kita," kata Surawahadi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di Pos Etikong kami laporkan untuk pekerja migran kita yaitu sejumlah 7.839 orang, kemudian yang kena positif itu 9 orang, jadi sekali lagi karena itu jalan yang terbesar untuk di Kalimantan Barat terhubung dengan Malaysia, itu yang dianggap paling rawan sementara ini ada," sambungnya.

Selain di Kalimantan Barat, daerah di Kalimantan Timur dinilai cukup rawan, yakni di pos lintas perbatasan Tunon Taka.

ADVERTISEMENT

"Kalau pun yang lainnya seperti di Naga Badau dan lain-lain, termasuk kalau di wilayah Kalimantan Timur itu di Tunon Taka karena yang terbesar memang di sana yang di lewati," ujar Surawahadi.

Tak hanya yang berbatasan dengan Malaysia, daerah yang berbatasan dengan Timor Leste pun masuk sebagai daerah rawan di tengah pandemi Corona. Data ini terhitung sejak 18 Maret hingga 30 Juli 2020.

"Kemudian kalau yang di Timtim, jadi memang masing-masing wilayah berbeda, itu yang terbanyak karena juga melintasinya, yaitu di Montaain, itu 1.047 orang yang melintas, termasuk dari WNA yang dari saudara kita ada di TL," ucap Surawahadi.

Sementara itu, menurut TNI AL daerah perbatasan yang cukup rawan di tengah pandemi adalah di sekitar Kepulauan Riau (Kepri). TNI AL telah menemukan ratusan TKI ilegal di daerah tersebut.

"Pertama kami laporkan daerah mana yang paling rawan ini, setahu kami yang paling rawan adalah Kepri dan sekitarnya, Pak," kata Didik.

"Karena memang di sana, yang pertama banyak TKI-TKI ilegal yang sudah diamankan itu hampir 801 orang, yang sudah ditemukan, tercatat oleh TNI AL terkait TKI-TKI ilegal," imbuhnya.

Halaman 2 dari 2
(rfs/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads