KH Miftah Maulana Habiburrahman bersaksi bahwa Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (BKS) dalam kondisi sehat walafiat. Sejak dinyatakan sembuh oleh Dokter Budi Sulistya, Sp THT, ketua tim dokter RSPAD yang merawatnya pada 27 April lalu, tak pernah terserang lagi COVID-19.
"Hoax dan menyesatkan betul itu bro. Pada 5 Mei lalu saya bertemu Pak Menteri dan beri pengajian di Kementerian Perhubungan, beliau sudah pulih kok," kata kiai yang biasa disapa Gus Miftah itu kepada detik.com, Sabtu (16/5/2020).
Ia menanggapi judul berita sebuah media online yang menulis, "15 Hari Sembuh, Menhub Budi Karya Kembali Dinyatakan Positif Covid-19". Dari penjelasan Menhub kepada dirinya saat bertemu pada 5 Mei lalu, dia dinyatakan positif Covid-19 pada 14 Maret 2020 dan menjalani perawatan di RSPAD.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat dirawat di RSPAD hasil tes PCR pertama hasilnya dinyatakan negatif. Tapi 15 hari kemudian kembali dilakukan tes kedua dan dinyatakan positif. Sesuai dengan protokol kesehatan COVID-19, pasien dinyatakan bebas Covid-19 jika dua kali tes PCR hasilnya berturut-turut negatif.
"Ada ketidakcermatan dalam mengutip materi wawancara, semoga bukan sengaja untuk cari sensasi di bulan suci. Itu fatal sekali, kasihan Pak Menteri," kata Gus Miftah yang dikenal telah lama bersahabat.
(jat/jat)