723 Pasien Positif Corona Dirawat di RSD Wisma Atlet, 15 di RSD Pulau Galang

723 Pasien Positif Corona Dirawat di RSD Wisma Atlet, 15 di RSD Pulau Galang

Jehan Nurhakim - detikNews
Rabu, 06 Mei 2020 12:50 WIB
Petugas mempersiapkan alat medis di RS Darurat Covid-19, kompleks Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3/2020). Pemerintah menyiapkan 2.500 kamar tidur di tower enam dan tujuh Wisma Atlet yang digunakan sebagai RS Darurat Covid-19 untuk penanganan pasien Covid-19. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc.
RSD Wisma Atlet Kemayoran (ANTARA FOTO/GALIH PRADIPTA)
Jakarta -

Jumlah pasien positif Corona (COVID-19) yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Corona (RSD) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, berkurang 50 orang. Selain itu jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) dan orang dalam pemantauan (ODP) juga berkurang.

Pangkogabwilhan I Laksamana Madya Yudo Margono dalam keterangan tertulisnya menyampaikan data kondisi di RSD Wisma Atlet per pukul 08.00 WIB, Rabu (6/5/2020).

"Pasien COVID-19 berkurang 50 orang, semula 773 menjadi 723," kata Laksdya Yudo Margono.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, jumlah PDP yang dirawat berkurang 27 orang. Semula ada 106 PDP, kini menjadi 79 PDP. Sedangkan ODP yang dirawat berkurang 35 orang.

"Semula 198 orang, menjadi 163 orang," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Yudo juga menyampaikan kondisi di RSD Pulau Galang, Batam, Kepulauan Riau (Kepri). Tercatat ada dua pasien sembuh COVID-19 sehingga dibolehkan pulang.

"Pasien rawat inap berkurang 2 orang (semula 17, menjadi 15), telah dipulangkan hari Selasa tanggal 5 Mei 2020 pukul 17.45 WIB karena swab kedua hasil negatif," ucap dia.

Saat ini 15 pasien positif Corona yang masih dirawat di RSD Pulau Galang yakni 5 orang anak buah kapal (ABK) KM Kelud, 4 orang pengurus Masjid Baiturrahman Sekupang Batam; dan 6 warga negara India yang merupakan jemaah tablig.

Seperti diketahui, RSD Wisma Atlet mulai beroperasi pada 23 Maret 2020, tepatnya pukul 17.30 WIB. Sedangkan RSD Pulau Galang resmi beroperasi pada 6 April 2020. Keduanya digunakan untuk merawat pasien terpapar COVID-19.

Situasi Corona Extraordinary, Jokowi: Harus Bergerak Cepat:

(jbr/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads