Kasus Positif Corona di Sumut Bertambah Jadi 129, 41 Pasien Dinyatakan Sembuh

Kasus Positif Corona di Sumut Bertambah Jadi 129, 41 Pasien Dinyatakan Sembuh

Ahmad Arfah Fansuri Lubis - detikNews
Senin, 04 Mei 2020 17:19 WIB
Poster
Foto: Edi Wahyono/detikcom
Medan -

Kasus orang yang dinyatakan positif Corona di Sumatera Utara (Sumut) terus bertambah. Hingga kini ada 129 orang yang dinyatakan positif Corona.

"Pasien positif berjumlah 129 orang," ujar jubir Gugus Tugas COVID-19 di Sumut, Aris Yudhariansyah, dalam live streaming yang disiarkan di akun YouTube Humas Sumut, Senin (4/5/2020).

Aris mengatakan, dari jumlah pasien yang positif, 13 orang meninggal dunia. Dia juga mengatakan pasien positif yang sudah sembuh saat ini berjumlah 41 orang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pasien meninggal 13 orang, pasien sembuh 41 orang," tuturnya.

Aris menjelaskan, orang dalam pemantauan (ODP) di Sumut berjumlah 1.985 orang. Sementara pasien dalam pengawasan (PDP) berjumlah 129 orang.

ADVERTISEMENT

Aris juga menjelaskan, hingga saat ini, pihaknya sudah mengirim 1.785 sampel pasien Corona ke Litbangkes Jakarta dan RS USU Medan. Hingga kini, kata Aris, 333 sampel di antaranya belum diketahui hasilnya.

"855 sampel ke laboratorium USU, yang belum ada hasilnya 291 sampel. Selanjutnya, untuk Litbangkes, saat ini kita sudah mengirim 930 sampel, di mana tinggal 42 sampel lagi yang belum ada hasilnya," jelasnya.

(idn/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads