Sosiolog Minta Masyarakat Lebih Solid Bantu Warga yang Terdampak PSBB

Sosiolog Minta Masyarakat Lebih Solid Bantu Warga yang Terdampak PSBB

Eva Safitri - detikNews
Kamis, 23 Apr 2020 11:35 WIB
Sosiolog Universitas Indonesia Imam Prasodjo (Dok. BNPB)
Sosiolog Universitas Indonesia Imam Prasodjo (Foto: Dok. BNPB)
Jakarta -

Sosiolog Universitas Indonesia (UI) Imam Prasodjo menilai pentingnya aksi solidaritas untuk saling membantu di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang diterapkan di sejumlah wilayah terkait pandemi virus Corona. Menurutnya aksi itu harus digalang untuk membantu waga yang terdampak PSBB.

"Oleh karena itu, kesadaran itu harus kita pahami bersama bahwa ini nggak main-main, kedua solidaritas pada orang yang berdampak, solidaritas kepada mereka yang terhenti nafkahnya karena kita melakukan PSBB ini. Itulah yang kemudian harusnya digalang," kata Imam saat konferensi pers yang ditayangkan akun YouTube BNPB, Kamis (23/4/2020).

Untuk itu, Imam mendukung para anak muda yang kerap menggalakkan imbauan pemerintah agar juga melakukan gerakan solidaritas. Gerakan itu dilakukan untuk membantu sesama, terutama warga yang terdampak PSBB. Jangan sampai menurutnya muncul masalah kelaparan bagi warga yang terdampak.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tadi kelompok anak muda yang kreativitas seperti itu yang kita saksikan dalam bentuk imbauan, kalau itu bisa terus dilanjutkan dengan kreativitas aksi itu akan sangat membantu jangan sampai musibah ingin menghindar dari corona terus kemudian mendatangkan musibah baru yaitu kelaparan," ujar Imam.

"Kita tidak rela negeri ini ada saudara kita yang kemudian ingin menghindar dari virus tetapi kemudian dia terancam oleh kelaparan itu," lanjutnya.

ADVERTISEMENT

Sosiolog Minta Masyarakat Saling Bantu di Tengah Pandemi Corona:

(eva/hri)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads