BLK Lombok Timur Salurkan 500 Paket Sembako ke Warga Terdampak Corona

BLK Lombok Timur Salurkan 500 Paket Sembako ke Warga Terdampak Corona

Abu Ubaidillah - detikNews
Selasa, 21 Apr 2020 17:18 WIB
Kemnaker
Foto: Kemnaker
Jakarta -

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melalui Balai Latihan Kerja (BLK) Lombok Timur membagikan 500 paket sembako kepada masyarakat miskin dan masyarakat miskin baru yang terdampak COVID-19 di 10 Desa Kecamatan Lenek, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Bantuan ini diserahkan oleh Kepala BLK Lombok Timur (Lotim), Sabar kepada perwakilan warga. Menurutnya, aksi kepedulian kepada masyarakat tak hanya memberikan bantuan masker dan hand sanitizer, melainkan juga peduli terhadap kebutuhan pokok masyarakat.

"Banyak masyarakat di sekeliling kita terutama ekonomi menengah ke bawah kesulitan memenuhi kebutuhan keluarganya. BLK Lotim hadir memberikan solusi, setidaknya mampu mengurangi beban masyarakat untuk kebutuhan dapurnya," ujar Sabar dalam keterangan tertulis, Selasa (21/4/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, BLK Lombok Timur dengan BLK UPTD Binaan serta jajarannya juga membagikan masker dan hand sanitizer kepada masyarakat gugus COVID-19 Kabupaten Lombok Timur.

"Kami berharap bantuan sederhana ini bisa meringankan beban hidup di tengah pandemi wabah COVID-19. Apalagi sebentar lagi puasa Ramadhan tinggal menghitung hari," lanjutnya.

ADVERTISEMENT

Menurut Sabar, bantuan sembako yang diberikan BLK Lombok Timur bukan semata-mata dilakukan karena ada wabah COVID-19, melainkan memang rutin diberikan setiap tahun jelang puasa atau lebaran. Sabar menambahkan, pihaknya juga menyantuni yatim piatu dan masyarakat lain sekitar BLK yang kurang mampu.

Sabar juga menegaskan BLK Lombok Timur terus memantau perkembangan COVID-19 dan turut berperan aktif dalam penanggulangannya.

(akn/ega)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads