Jelang Ramadan, e-Commerce Buat Belanja Kebutuhan Pokok Makin Hemat

Jelang Ramadan, e-Commerce Buat Belanja Kebutuhan Pokok Makin Hemat

Abu Ubaidillah - detikNews
Jumat, 10 Apr 2020 09:16 WIB
kantor shopee
Foto: Moch Prima Fauzi/detikINET
Jakarta -

Identiknya memasuki bulan Ramadhan, kebutuhan masyarakat terhadap produk rumah tangga kian meningkat, khususnya kebutuhan akan pangan dan produk rumah tangga lainnya juga semakin meningkat. Belanja online dengan menggunakan transaksi non-tunai menjadi salah satu alternatif pada kondisi serba terbatas ini.

Marketing Manager ShopeePay, Cindy Candiawan menyebut bahwa ShopeePay sebagai perusahaan berbasis teknologi menginisiasi peran dan fungsi sosial untuk turut andil memberikan solusi dalam hal pemenuhan kebutuhan pokok.

Menurutnya, pengguna dapat memenuhi kebutuhan pokok secara nyaman dan aman melalui transaksi non-tunai yang sejalan dengan imbauan pemerintah dalam meminimalisir kegiatan kontak fisik di tengah situasi pandemi saat ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Melalui inisiatif ini, kami berupaya untuk membantu para pengguna kami di seluruh Indonesia agar bisa berbelanja secara hemat dan nyaman tanpa harus keluar rumah melalui ShopeePay," ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (9/4/2020).

Dia mengatakan ShopeePay memungkinkan para pengguna untuk dapat berbelanja berbagai kebutuhan pokok bulan Ramadan secara efektif dan hemat. Pengguna dapat menikmati kenyamanan dan ragam penawaran tambahan dengan berbelanja dari rumah selama bulan puasa sejalan dengan kampanye #ShopeeDariRumah.

ADVERTISEMENT

Beberapa penawaran tambahan yang diberikan oleh ShopeePay antara lain voucher gratis ongkir dan voucher cashback special yang bisa didapat setiap kali bertransaksi dengan ShopeePay.

"Dengan menghadirkan penawaran-penawaran menarik untuk dapat berbelanja berbagai kebutuhan pokok secara hemat, inisiatif ini diharapkan dapat sekaligus membantu pengelolaan alokasi biaya berbelanja secara efektif selama bulan Ramadhan ini dengan ShopeePay," tambahnya.

Selain itu, pengguna yang melakukan pengisian saldo ShopeePay untuk pertama kali juga berkesempatan mendapat voucher diskon 50% hingga 10 ribu tanpa minimum belanja.Penawaran ini dapat dinikmati hingga 12 April 2020.

"Selain itu, kami juga berharap bahwa upaya ini dapat senantiasa memberikan dampak positif terhadap daya berbelanja secara hemat bagi para pengguna kami di seluruh Indonesia," pungkasnya.

7 Aplikasi Belanja Online Bahan Masakan Kala Isolasi Diri:

(mul/mpr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads