Data Terkait Corona di Papua: 10 Positif, 44 PDP, 7.507 ODP

Data Terkait Corona di Papua: 10 Positif, 44 PDP, 7.507 ODP

Saiman - detikNews
Selasa, 31 Mar 2020 22:32 WIB
Ilustrasi corona (Fauzan Kamil/detikcom)
Ilustrasi Corona (Fauzan Kamil/detikcom)
Jakarta -

Jumlah kasus terkait virus Corona di Papua mencapai ribuan orang. Hingga hari ini, ada 10 orang dinyatakan positif Corona, sementara 44 orang berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) dan 7.507 orang dalam pemantauan (ODP).

"Kasus positif COVUD-19 10, jumlah PDP 44, jumlah ODP 7.507," kata juru bicara Satgas Penanggulangan COVID-19 Papua, dr Silwanus Sumule, dalam keterangannya, Selasa (31/3/2020).

Data tersebut merupakan data per pukul 19.00 WIT hari ini. Ada 16 rumah sakit rujukan untuk merawat pasien Corona di Papua.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, PDP terbanyak ada di Kota Jayapura, yaitu 17 orang. Kota Jayapura juga menjadi wilayah dengan ODP terbanyak, yaitu 4.087 orang.

Jumlah ODP di Papua melonjak drastis sejak 28 Maret 2020. Sementara itu, pasien positif Corona mayoritas berjenis kelamin laki-laki dalam rentang usia 40-59 tahun.

(azr/eva)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads