Polisi Semprotkan Disinfektan di Rumah Warga Suspect Corona-Masjid di Pekanbaru

Polisi Semprotkan Disinfektan di Rumah Warga Suspect Corona-Masjid di Pekanbaru

Chaidir Anwar Tanjung - detikNews
Sabtu, 28 Mar 2020 17:59 WIB
Ilustrasi corona (Fauzan Kamil/detikcom)
Ilustrasi Corona (Fauzan Kamil/detikcom)
Pekanbaru -

Polisi menyemprotkan disinfektan di rumah warga dan sebuah masjid di Pekanbaru, Riau. Penyemprotan dilakukan di rumah tersebut karena penghuninya menjadi suspect Corona (COVID-19), sementara penyemprotan di masjid dilakukan karena warga tersebut merupakan jemaah masjid.

"Benar, hari ini kita menyemprotkan disinfektan ke rumah warga. Baru selesai ini (pukul 16.00 WIB)," kata Kapolsek Bukit Raya Kompol Bainar saat dimintai konfirmasi detikcom, Sabtu (28/3/2020).

Rumah warga itu berada di Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru. Bainar menuturkan saat ini pemilik rumah dirujuk ke rumah sakit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sudah (dibawa ke rumah sakit rujukan Corona). Hasilnya Jakarta yang menentukan. Kita waspada saja lingkungannya. Kan gitu (dilakukan penyemprotan)," kata Bainar.

Bainar kemudian menjelaskan masjid yang disemprot disinfektan adalah Masjid Al-Ikhlas, Masjid ini berada di jalan menuju Hotel Labersa.

ADVERTISEMENT

Ini Tanda Orang Terkait Corona Harus Dirujuk ke RS:

"Tim kami juga menyemprot di Masjid Al-Ikhlas, ini kan markasnya (jemaah tablig)," kata Bainar.

Informasi yang dihimpun, warga tersebut salah satu jemaah tablig dari Pekanbaru, yang ikut dalam acara tablig akbar di Malaysia. Dia satu kamar penginapan dengan pasien positif Corona yang saat ini dirawat di RSUD Arifin Achmad.

Warga itu dijemput tim kesehatan Provinsi Riau di Masjid Al-Ihklas di Kecamatan Bukit Raya pada pukul 00.30 WIB.

Kadinkes Provinsi Riau Mimi Nazir, yang dihubungi secara terpisah, tidak membantah hal itu. Namun dia belum mau menjelaskan secara rinci.

"Nanti akan ada keterangan pers terkait hal itu," kata Mimi singkat.

Halaman 2 dari 2
(cha/aud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads