Seorang pria bernama Firdaus Tutupoho dibunuh di kamar kosnya di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Polisi mengungkap masalah cinta segitiga yang menjadi motif pembunuhan tersebut.
"Cemburu aja mungkin, motifnya cemburu, kemungkinan begitu," kata Kapolsek Tebet Kompol Nur Alam saat dihubungi detikcom, Selasa (24/3/2020).
Nur Alam mengatakan korban adalah pacar dari wanita berinisial S. Sedangkan pelaku adalah mantan kekasih S.
Pembunuhan terjadi pada dini hari tadi. Saat itu korban sedang bermalam di kosan S.
"Ya pokoknya kronologi si korban sama S ini korban F sama S di kamar, datang si V ini. ya udah lah terjadilah gitu," katanya.
Pelaku V, yang mengetahui S tengah berduaan dengan korban F, merasa cemburu. Kemudian V membunuh F dengan pisau.
Korban tewas dengan luka tusukan di tubuhnya sebanyak 13 tusukan. Polisi menyita sebuah pisau dan selesai dari lokasi.
Pelaku saat ini sudah ditangkap polisi. Saat ini polisi masih mendalami keterangan pelaku.