Mobil 'Adu Banteng' di Busway Depan Polda Metro, 1 Orang Luka-luka

Mobil 'Adu Banteng' di Busway Depan Polda Metro, 1 Orang Luka-luka

Matius Alfons - detikNews
Kamis, 19 Mar 2020 11:08 WIB
ilustrasi kecelakaan mobil dan truk, tabrakan
Foto: Ilustrasi: Andhika Akbaryansyah
Jakarta - Kecelakaan 'adu banteng' melibatkan mobil Suzuki APV dan Honda BRV terjadi di busway Jl Sudirman, Jakarta. Kecelakaan tersebut mengakibatkan 1 orang pengemudi mengalami luka-luka.

"Korban luka pengemudi mobil Honda BRV berinisial LCK, mengalami luka pada bagian dada nyeri," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar dalam keterangannya kepada wartawan, Kamis (19/3/2020).

Fahri menjelaskan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 05.00 WIB. Saat itu, mobil Honda BRV melaju dari arah utara ke selatan di jalur busway.


"Sesampainya di depan Polda Metro Jaya menabrak kendaraan Suzuki APV dan kendaraan Daihatsu Grandmax yang sedang terparkir karena sedang pengerjaan proyek pengecoran di jalur busway, sehingga terjadilah kecelakaan," tuturnya.

Kecelakaan itu mengakibatkan pengemudi Honda BRV mengalami luka-luka. Sementara mobil Suzuki APV dan Honda BRV mengalami kerusakan.

"Saat ini pengemudi Honda BRV masih dirawat di rumah sakit dan belum bisa dimintai keterangan," katanya.






(mea/mea)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads