Presiden Joko Widodo kerap mengunggah video-video singkat sooal virus Corona di akun media sosialnya. Jokowi mengaku ingin mengimbau masyarakat agar melakukan langkah tepat dalam menghadapi Corona.
"Saya meluncurkan video-video sederhana agar masyarakat virus Corona ini dan kita bisa mengambil langkah yang tepat, dan masyarakat juga bisa mengambil langkah-langkah yang benar dan tepat," ujar Jokowi saat memberikan keterangan di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (13/3/2020).
Jokowi juga mengatakan pemerintah sudah membentuk tim reaksi cepat penanganan Corona. Call center pun sudah dibuat di 119.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kominfo dan Polri juga terus mengawasi dan menindak penyebaran hoaks mengenai COVID-19," imbuh Jokowi.
Seperti diketahui, Jokowi kerap mengunggah video-video singkat terkait penanganan virus Corona. Di salah satu video juga Jokowi memberikan tutorial mencuci tangan dengan benar.
"Tidak perlu takut secara berlebihan terhadap virus Corona, dari data yang saya terima, 94% virus Corona itu bisa disembuhkan," ujar Jokowi di salah satu videonya.
Simak Juga Video "Jokowi Belum Kepikiran Soal Lockdown Karena Corona"