Mahfud Md Analisis Alasan Anies Tunda Formula E Gegara Corona

Mahfud Md Analisis Alasan Anies Tunda Formula E Gegara Corona

Rolando Fransiscus Sihombing - detikNews
Rabu, 11 Mar 2020 18:21 WIB
Mahfud Md (Rolando Fransiscus Sihombing/detikcom)
Mahfud Md (Rolando Fransiscus Sihombing/detikcom)
Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan penundaan gelaran Formula E Monas terkait wabah virus Corona di Indonesia. Menko Polhukam Mahfud Md, yang menilai situasi Jakarta aman, menganalisis keputusan Anies menunda Formula E.

"Menurut saya sih keamanan dan situasi Jakarta itu biasa-biasa saja, nggak ada kepanikan yang luar biasa," kata Mahfud di kantornya, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (11/3/2020).

Mahfud menilai sesungguhnya yang tahu persis keamanan Jakarta adalah Anies. Namun, berdasarkan penilaiannya, gelaran Formula E ditunda karena melihat kondisi negara-negara lain yang menghindari kerumunan orang banyak.

"Menurut saya, ini menurut saya ya, tapi yang tahu persis Pak Anies, ndak ada kepanikan, itu biasa saja. Karena melihat situasi jangan-jangan itu tidak sukses kan karena kecenderungan di banyak dunia menghendaki agar menghindarkan perkumpulan-perkumpulan orang terlalu banyak, seperti tontonan dan sebagainya," ujar Mahfud.

Mahfud menilai bila Formula E tak banyak yang menonton, hal ini akan menimbulkan kerugian. Namun Mahfud menegaskan situasi di Jakarta aman.

"Itu mungkin kalau nggak banyak orang yang nonton kan rugi juga, lalu ditunda, barangkali. Tapi Pak Anies lah itu yang berhak menjawab alasannya, saya merasa Jakarta aman saja," ucapnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Mahfud sekali lagi yang mengetahui penundaan Formula E adalah Anies. Sebab, Mahfud menyebut Anies yang menginisiasi dan menunda Formula E.

"Yang tahu alasan penundaan itu tentu Pak Anies, karena memang Pak Anies yang punya program itu, program formula itu, dia yang mengumumkan dulu bahwa akan ada itu, lalu dia juga yang kalau harus ditunda dia juga menunda, itu sih biasa-biasa saja," imbuhnya.

Sebelumnya, gelaran Formula E di Jakarta resmi ditunda karena sebaran virus Corona (COVID-19). Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan risiko terlalu besar jika gelaran internasional tersebut tetap digelar.

"Formula E kegiatan yang dihadiri wisatawan internasional. Risiko yang ada terlalu besar untuk warga Jakarta, bila wisatawan yang datang dari negara memiliki virus Corona," kata Anies dalam jumpa pers di Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (11/3).

Halaman 2 dari 2
(rfs/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads