Walkot Depok Akan Data 70-an Perawat RS yang Interaksi dengan Pasien Corona

Walkot Depok Akan Data 70-an Perawat RS yang Interaksi dengan Pasien Corona

Rahel Narda Katerina - detikNews
Senin, 02 Mar 2020 15:32 WIB
Wali Kota Depok M Idris
Wali Kota Depok M Idris (Matius Alfons/detikcom)
Jakarta -

Wali Kota Depok Muhammad Idris Abdul Somad mendapatkan kabar adanya beberapa perawat di RS Mitra Keluarga Depok yang terkena virus Corona. Idris meminta pihak rumah sakit tersebut secara terbuka menyampaikan informasi terkait perawat tersebut.

"Dan ada info yang menarik yang perlu saya dalami dan kita minta keterusterangan juga dari pihak rumah sakit bahwa katanya, infonya ada beberapa perawat yang terkena lalu pulang dan berinteraksi sama keluarga," jelas Idris dalam jumpa pers di Balai Kota Depok, Jl Margonda, Depok, Senin (2/3/2020).

Idris telah memerintahkan pihak Dinas Kesehatan mendatakan para perawat tersebut. Hal ini agar Pemkot Depok melakukan tindakan cepat apabila ada warga yang suspect Corona.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya minta data detailnya orang-orang itu di mana rumahnya dan kita lakukan gerakan cepat terhadap penanganan antisipasi dan mengawasi mereka mendampingi mereka, mengawal itu untuk kita tangani jika memang benar positif penyakit ini," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Tonton juga Kunjungi 2 Warga Positif Corona, Terawan Pastikan Kondisinya Baik :

"Saya sudah utus dari Kominfo atas arahan saya untuk datangi RS Mitra Keluarga Depok," tambahnya.

Idris mengatakan jumlah perawat tersebut mencapai 70-an orang. Dia menambahkan 70-an perawat itu bukan positif virus Corona.

"Tujuh puluh bukan positif, tapi mereka petugas medis yang berinteraksi dengan pasien. Nah ini sudah dirumahkan oleh Rumah Sakit Mitra Keluarga dan sedang kita pantau," tuturnya.

Idris menambahkan pihaknya masih mendatakan 70-an tenaga medis tersebut. Saat ini 70 tenaga medis tersebut dirumahkan.

"Iya tenaga medis semua yang berinteraksi. Jadi bukan sakit ya, tapi dikhawatirkan mereka yang berinteraksi ya. Kita kan kalau sakit 2 hari interaksi banyak tuh suster semua itu dihitung semua, 70-an dirumahkan semua," katanya.

Sebelumnya, pihak RS Mitra Keluarga ini menerima 2 orang pasien yang positif terinfeksi virus Corona. Kedua orang ini sebelumnya didiagnosis terserang bronkitis.

Halaman 2 dari 2
(mei/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads