Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Subejo mengundurkan diri dari jabatannya. Penasihat Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta, Misan Samsuri, menyebut Gubernur DKI Anies Baswedan perlu segera mencari pengganti Subejo.
"Gubernur harus mencari pengganti yang memiliki passion dan energi besar, untuk menangani permasalahan bencana di Jakarta," ujar Misan saat dihubungi, Kamis (27/2/2020).
Misan mengatakan butuh energi besar untuk menangani permasalahan banjir Jakarta. Menurutnya, selama ini Subejo telah bekerja dengan cukup baik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Menurut saya, emang butuh energi besar untuk mengatasi masalah banjir ini. Pak Subejo saya kira sudah cukup baik dan sudah cukup juga masa baktinya," kata Misan.
Simak Juga Video "Dampak Banjir Karawang 9.770 Jiwa Mengungsi"
Misan menuturkan, penanganan banjir bukan sepenuhnya tanggung jawab Subejo. Misan berharap pengganti Subejo segera ditetapkan untuk penanganan banjir.
"Nggak lah, mungkin Pak Subejo udah lelah. Yang penting sekarang adalah mencari pengganti secepatnya, untuk melaksanakan arahan Gubernur dalam menangani banjir sekarang," tuturnya.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Subejo mundur. Subejo disebut hendak menjadi widyaiswara.
"Dia mengundurkan diri mau jadi widyaiswara," ucap Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta Chaidir saat dihubungi, Rabu (26/2).