Hujan Mengguyur Sejak Malam, Ini 8 Titik Genangan di Jakarta

Hujan Mengguyur Sejak Malam, Ini 8 Titik Genangan di Jakarta

Arief Ikhsanudin - detikNews
Kamis, 20 Feb 2020 15:03 WIB
Hujan yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya, Minggu (02/02/2020) pagi, membuat sejumlah ruas jalan di Ibukota dihiasi genangan air. Begini kondisinya.
Foto: Rengga Sancaya/detikcom
Jakarta -

Sampai siang ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyebut ada 8 titik jalan di Jakarta yang tergenang. Genangan tersebut terjadi karena intensitas hujan dari malam dan pagi hari.

"Data jalanan tergenang sampai dengan pukul 12.00 WIB," tulis Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Subejo, dalam keterangannya, Kamis (20/2/2020).

Genangan tersebut terjadi pada wilayah di Jakarta Timur, Jakarta Barat, dan Jakarta Utara. Ketinggian genangan berbeda-beda di tiap daerah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"(Semua) penyebabnya karena curah hujan tinggi," kata Subejo.

Berikut 8 titik jalan yang tergenang di Jakarta sampai siang ini:

ADVERTISEMENT

Jakarta Barat:
1. Jalan Merdeka Sari RT 012 RW 016, Kelurahan Kapuk, Cengkareng: 10-20 cm
2. Jalan Citra Garden 1, depan Pos RW 016, Kelurahan Kalideres, Kalideres: 15 cm

Jakarta Utara:
1. Jalan Tongkol Nomor 37 RT 008 RW 004, Kelurahan Ancol, Pademangan: 10-20 cm
2. Jalan Lodan Raya Nomor 3 RT 001 RW 007, Kelurahan Ancol, Pademangan: 10-15 cm
3. Jalan Boulevard Raya Nomor 6, RT 011 RW 018, Kelurahan Kepala Gading Timur, Kelapa Gading: 5-10 cm

Jakarta Timur:
1. Jalan Cempaka, Pulogebang, Cakung: 10-20 cm
2. Jalan Panjaitan, Rawa Bunga, Jatinegara: 5-10 cm
3. Jalan Pedati Timur Dalam, Rawa Bunga, Jatinegara: 5-10 cm

Tonton juga video Badai Dennis Hantam Daratan Inggris:

[Gambas:Video 20detik]

(aik/zlf)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads