Truk Tabrak Pembatas Jalan di Dekat Pintu Masuk Tol Cikampek

Truk Tabrak Pembatas Jalan di Dekat Pintu Masuk Tol Cikampek

Farih Maulana Sidik - detikNews
Kamis, 13 Feb 2020 01:58 WIB
ilustrasi kecelakaan mobil dan truk, tabrakan
Foto Ilustrasi (Andhika Akbaryansyah/detikcom)
Jakarta -

Sebuah truk trailer menabrak beton pembatas jalan di Ramp Cibatu yang mengarah ke Jalan Tol Cikampek. Kecelakaan ini tidak menimbulkan kepadatan lalu lintas (lalin).

"Informasi memang benar ya di Ramp Cibatu arah yang ke Cikampek. Informasi trailer menabrak beton MCB (pembatas jalan). Saat ini masih dalam penangan petugas," ujar petugas call center Jasa Marga, Arif, saat dikonfirmasi, Kamis (13/2/2020).

Arif memastikan kecelakaan bukan terjadi di jalur utama Tol Jakarta-Cikampek (Japek), melainkan di jalur dekat pintu masuk tol. Menurutnya, kecelakaan terjadi pada pukul 01.07 WIB di Km 35.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya masih belum masuk di jalur utama, jadi masih masuk diakses masuknya saja," katanya.

Belum diketahui lebih lanjut soal ada-tidaknya korban dari kecelakaan tunggal tersebut. Hingga kini petugas masih berada di lokasi kejadian.

ADVERTISEMENT

"Untuk korban masih belum ada kelanjutan ya dari petugas," kartanya.

(fas/zap)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads