7 Oknum Polisi Diamankan saat Pesta Narkoba di Tempat Karaoke Medan

7 Oknum Polisi Diamankan saat Pesta Narkoba di Tempat Karaoke Medan

Datuk Haris Molana - detikNews
Rabu, 12 Feb 2020 17:57 WIB
Ilustrasi narkoba, sabu putau ganja
Foto Ilustrasi (Mindra Purnomo/detikcom)
Medan -

Sebanyak 7 oknum polisi diamankan saat menggunakan narkoba di tempat karaoke di Medan, Sumut. Mereka terancam sanksi.

"Kita lakukan pengamanan dan kita akan proses itu. Mereka sudah diamankan di bagian Propam. Mereka diamankan di salah satu tempat karaoke di Kota Medan," kata Kasubdit Penmas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan saat dimintai konfirmasi, Rabu (12/2/2020).

Nainggolan menerangkan ketujuh oknum polisi itu ke tempat karaoke. Namun, mereka kedapatan menggunakan narkoba.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kabarnya, ada temannya yang ulang tahun. Kumpullah mereka di tempat itu. Mereka menggunakan narkoba, itu kan dilarang. Melanggar ya kita tangkap," sebut Nainggolan.

"Kita akan proses, sanksinya, pertama, disiplin kena. Kalau makai, nanti direhabilitasi, termasuk sanksi sosial," sebut Nainggolan.

ADVERTISEMENT

Sanksi sosial itu di antaranya berlari keliling Mapolda Sumut, Jl Sisingamangaraja, Medan, menggunakan seragam patsus, yakni helm, rompi, dan replika senpi laras panjang.

Ketujuh oknum polisi itu adalah Briptu O, Briptu M, Briptu H, Bripda M, Bripda A, Bripda J, dan Bripda C.

Tonton juga Pemasok Diamankan, Lucinta Luna Tetap Menginap di Polres Jakbar :

[Gambas:Video 20detik]

(fdn/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads