Indonesia-Jepang akan Perkuat Kerja Sama di Natuna

Indonesia-Jepang akan Perkuat Kerja Sama di Natuna

Andhika Prasetia - detikNews
Jumat, 10 Jan 2020 11:50 WIB
Foto: Menlu Retno Marsudi (Rahel Narda Chaterine/detikcom)
Jakarta - Indonesia dan Jepang akan memperkuat kerja sama di kawasan pulau terluar RI, termasuk di Natuna. Respons ini disampaikan Menlu Retno Marsudi usai pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Menlu Jepang Toshimitsu Motegi.

"Ya komitmen-komitmen kerja sama di pulau-pulau terluar Indonesia kan komitmen yang sudah cukup lama. Jadi responsnya Jepang ya sangat positif dan akan diperkuat. Karena kita dengan Jepang hubungannya sangat intenstif," ujar Retno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (10/1/2020).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kerja sama yang dimaksud berkaitan dengan sektor perikanan. Indonesia dan Jepang sudah bekerja sama mengenai sentra perikanan dan kelautan terpadu di Natuna, Kepulauan Riau.

"Saya bicara mengenai masalah penguatan perikanan di Indonesia, termasuk di pulau-pulau terluar, termasuk di Kepulauan Natuna," ujar Retno.



Pertemuan juga menyinggung sektor kelautan. Akan ada pelatihan untuk instruktur penyelam.

"Antara lain bisa macam-macam ya. termasuk mengenai pelatihan untuk instruktur diving, dan sebagainya. Macam-macam. Infrastruktur sudah pasti," kata Retno.

Usai pertemuan dengan Jokowi, Motegi menggelar pertemuan dengan Retno. Pembahasan mengenai kerja sama akan diperdalam di sesi ini.
Halaman 2 dari 2
(dkp/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads