BMKG menjelaskan peristiwa gerhana bulan merupakan fenomena terhalanginya cahaya matahari ke bulan karena tertutupi bumi. Fenomena ini diakibatkan pergerakan dinamis matahari, bumi, dan bulan.
"Gerhana Bulan adalah peristiwa terhalanginya cahaya Matahari oleh Bumi sehingga tidak semuanya sampai ke Bulan. Peristiwa yang merupakan salah satu akibat dinamisnya pergerakan posisi Matahari, Bumi, dan Bulan ini hanya terjadi pada saat fase purnama dan dapat diprediksi sebelumnya," kata BMKG dalam keterangan tertulis, Rabu (8/1/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
BMKG menjelaskan gerhana bulan ini bisa teramati dari seluruh wilayah Indonesia. Durasinya diprediksi mencapai 4 jam 08,7 menit.
Selain itu, BMKG memaparkan fenomena gerhana bulan penumbra ini berasosiasi dengan gerhana bulan penumbra tahun 2001.
"Gerhana Bulan Penumbra 11 Januari 2020 ini merupakan anggota ke 16 dari 71 anggota pada seri Saros 144 (siklus gerhana). Gerhana bulan sebelumnya yang berasosiasi dengan gerhana ini adalah Gerhana Bulan Penumbra 30 Desember 2001. Adapun gerhana Bulan yang akan datang yang berasosiasi dengan gerhana bulan ini adalah Gerhana Bulan Penumbra 21 Januari 2038," lanjut BMKG.
Simak Video "Mitos Gerhana Matahari Cincin: Dimakan Raksasa hingga Naga Langit"
Tak hanya terjadi pada 11 Januari, BMKG juga memprediksi pada 2020 terjadi enam kali gerhana, yaitu 2 (dua) kali gerhana matahari dan 4 (empat) kali gerhana bulan. Rinciannya sebagai berikut:
1. Gerhana Bulan Penumbra (GBP) 11 Januari 2020 yang dapat diamati dari Indonesia.
2. Gerhana Bulan Penumbra (GBP) 6 Juni 2020 yang dapat diamati dari Indonesia.
3. Gerhana Matahari Cincin (GMC) 21 Juni 2020 yang dapat diamati dari Indonesia berupa Gerhana
Matahari Sebagian, kecuali sebagian besar Jawa dan sebagian kecil Sumatera bagian Selatan.
4. Gerhana Bulan Penumbra (GBP) 5 Juli 2020 yang tidak dapat diamati dari Indonesia.
5. Gerhana Bulan Penumbra (GBP) 20 November 2020 yang dapat diamati dari wilayah Indonesia
bagian Barat menjelang gerhana berakhir.
6. Gerhana Matahari Total (GMT) 14 Desember 2020 yang tidak dapat diamati dari Indonesia.
Halaman 2 dari 2
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini