2 Teroris yang Tewas Baku Tembak Perakit Bom Mapolrestabes Medan

2 Teroris yang Tewas Baku Tembak Perakit Bom Mapolrestabes Medan

Datuk Haris Molana - detikNews
Sabtu, 16 Nov 2019 19:36 WIB
Kapolda Sumut Irjen Agus Andrianto (Khairul Ikhwan Damanik/detikcom)
Medan - Dua terduga teroris tewas dalam baku tembak dengan tim Densus 88 Polri di Hamparan Perak, Deli Serdang, Sumatera Utara. Keduanya diketahui sebagai perakit bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan.

Kapolda Sumatera Utara Irjen Agus Andrianto mengatakan penangkapan itu terjadi pada pukul 10.50 WIB tadi. Tim Densus menangkap tiga pelaku jaringan kasus bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan. Dua di antaranya tewas setelah melawan petugas.

"Saat penangkapan tersebut, mereka melakukan perlawanan dengan senjata tajam sehingga dua dari tiga pelaku itu meninggal dunia. Keduanya berjenis kelamin laki-laki. Satu lagi ditangkap dan sekarang sudah di Mako Brimob Polda Sumut," kata Kapolda Irjen Agus Andrianto kepada para wartawan di RS Bhayangkara TK II Medan, Sabtu (16/11/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Agus menyebutkan ketiganya adalah A, K, dan P. Dari tangan mereka, petugas menyita dua senjata tajam dan satu senjata api rakitan.

"Mereka itu justru yang merakit yang selama ini membaiat juga bersama teman-temannya. Saat ini, totalnya ada 18 orang yang sudah diamankan. Termasuk tiga orang di Aceh, tiga orang di Hamparan Perak (2 tewas), dan dua lainnya di Jermal. Semuanya ini ada kaitannya dengan bom bunuh diri di Polrestabes Medan," tambah Agus.


Agus menambahkan jaringan pelaku bom bunuh diri ini cukup banyak, sehingga dia meminta masyarakat melaporkan kepada pihak berwajib jika ada orang yang mencurigakan.

Untuk korban tewas, saat ini sedang ditangani oleh tim Labfor Polda Sumut. Nantinya jenazah akan dikembalikan ke pihak keluarga.


Simak juga video "Ratusan Driver Ojol Demo di Makassar, Serukan 'Ojol Bukan Teroris'" :

[Gambas:Video 20detik]

(idh/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads