Moeldoko Bakal Punya Wakil di KSP dari Kalangan Profesional

Moeldoko Bakal Punya Wakil di KSP dari Kalangan Profesional

Andhika Prasetia - detikNews
Kamis, 07 Nov 2019 12:24 WIB
Moeldoko ke Istana. (Andhika Prasetia/detikcom)
Jakarta - Perpres mengenai Kantor Staf Presiden (KSP) sedang disusun. Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menyebut akan didampingi Wakil Kepala Staf.

"Perubahan itu terjadi pada, nanti ada wakil Kastaf. Yang kedua perubahan terjadi pada manusianya. Struktur bawahnya tetep, Deputi tetap ada 5, dan ada 3 staf khusus. ada perubahan, karena setelah kita bubarkan kemarin, kita hidupkan kembali sekarang," ujar Moeldoko di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (7/11/2019).

Selama ini Moeldoko tidak memiliki wakil dan langsung memiliki komando langsung ke deputi. Moeldoko mengatakan penambahan posisi wakil karena pertimbangan beban kerja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Mungkin ada pertimbangan beban kerja. nanti wakil staf lebih ke delivery unit, kastaf lebih ke policy-nya akan kita bagi seperti itu," ujar Moeldoko.

"(Wakil KSP dari kalangan) profesional," imbuh Moeldoko.

Tugas KSP akan diberi tambahan sebagai delivery unit. Moeldoko menambahkan, pihaknya mulai merekrut pegawai KSP.

"Sumbernya bisa kalangan profesional, bisa kalangan parpol, bisa kalangan relawan, ormas-ormas, NGO, dan berbagai sumber-sumber itu. untuk itu, kami membuka pintu siapa pun bisa mendaftar di sini. Dan kita sudah siapkan tim SDM-nya untuk seleksinya," ujar Moeldoko.



Tonton juga video Iuran BPJS Kesehatan Naik, Moeldoko: Membangun Gotong Royong:

[Gambas:Video 20detik]


(dkp/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads