Wacana Gibran-Paundra di Solo, Gerindra Yakin Prabowo Buat Keputusan Tepat

Wacana Gibran-Paundra di Solo, Gerindra Yakin Prabowo Buat Keputusan Tepat

Lisye Sri Rahayu - detikNews
Rabu, 30 Okt 2019 06:33 WIB
Habiburokhman (Foto: Adhi/detikcom)
Jakarta - DPP Partai Gerindra angkat bicara soal wacana duet Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka dengan cucu Bung Karno, Paundrakarna, di Pemilihan Wali Kota Surakarta (Solo) 2020. Menurut Gerindra, DPC berhak mengusulkan nama bakal calon di Pilkada ke DPP.

"Yang disampaikan Pak Ardianto (Ketua DPC Gerindra Kota Sukarta Ardianto Kuswinarno) sudah sesuai mekanisme, cabang berhak mengusulkan, lalu Kawanbin (Ketua Dewan Pembina) yang putuskan," ujar anggota Dewan Pembina DPP Gerindra Habiburokhman, Selasa (20/10/2019) malam.


Dia mengatakan Gerindra akan menerima setiap masukan dari semua pihak. Namun, pada akhirnya keputusan ada di tangan Ketum sekaligus Ketua Dewan Pembina Gerindra, Prabowo Subianto.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya belum cek apakah surat sudah masuk atau belum, tapi prinsipnya kami menerima semua masukan untuk pada akhirnya diputuskan oleh Pak Prabowo," ujarnya.



Anggota DPR RI Komisi III itu yakin Prabowo akan membuat keputusan yang tepat. Menurutnya Prabowo akan memilih calon kepala daerah yang akan bisa membuat warga Surakarta (Solo) sejahtera.

"Kami yakin Pak Prabowo akan membuat putusan yang tepat, yakni calon yang paling bisa menyejahterakan rakyat Solo," jelasnya.



Sebelumnya, ketua DPC Gerindra Kota Solo Ardianto Kuswinarno menilai GPH Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara cocok jika dipasangkan dengan Gibran Rakabuming Raka pada Pilkada Solo 2020. Menurutnya Gibran dan Puandra masih sama-sama muda dan ahli dibidangnya masing-masing.

"Keduanya sama-sama masih muda. Mas Paundra seorang seniman-budayawan, sedangkan Mas Gibran pengusaha sukses. Saya kira keduanya bisa membawa Solo lebih maju tanpa meninggalkan budaya," ujar Ardi saat dihubungi detikcom, Selasa (29/10).



Paundra merupakan anak dari pasangan Sukmawati Soekarnoputri dengan Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Mangkunegara IX. Paundra pernah menjadi anggota DPRD di Solo.

Halaman 2 dari 2
(lir/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads