Berembus Kabar Komjen Idham Azis Jadi Calon Kapolri

Berembus Kabar Komjen Idham Azis Jadi Calon Kapolri

Kanavino Ahmad Rizqo - detikNews
Rabu, 23 Okt 2019 10:05 WIB
Komjen Idham Aziz (Samsdhuha Wildansyah/detikcom)
Jakarta - Posisi pucuk pimpinan Polri saat ini tengah lowong lantaran Jenderal (purn) Tito Karnavian baru saja mundur dan menjabat Mendagri. Kabar yang berembus menyatakan Kabareskrim Komjen Idham Azis menjadi kandidat kuat pengganti Tito.

Perihal kabar ini, dikonfirmasi langsung oleh Tito Karnavian.


"Saya dengar begitu," jawab Tito ketika ditanya wartawan soal apakah benar Idham menjadi calon Kapolri penggantinya, di Istana Negara, Rabu (23/10/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk diketahui, Idham Aziz baru akan pensiun 22 Januari 2021. Dia masih memiliki waktu 1,5 tahun masa tugas aktif sebagai perwira polisi.

Saat ini tugas Kapolri dijalankan oleh Wakapolri Komjen Ari Dono. Jenderal bintang tiga ini akan pensiun pada 23 Desember 2019.




Tito Karnavian dari Kapolri ke Menteri Dalam Negeri:

[Gambas:Video 20detik]



Halaman 2 dari 1
(knv/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads