Salah satu penumpang pesawat, Hendra, mengatakan pesawat itu sudah terbang sekitar pukul 21.25 WIB, Senin (21/10). Namun, baru sekitar 30 menit terbang, kru pesawat mengatakan pesawat mengalami kendala teknis sehingga mengharuskan pesawat kembali ke Bandara Soekarno Hatta.
"Setengah jam terbang, pilot umumkan katanya dia harus balik lagi ke Soetta, karena ada engine trouble, kita akhirnya balik ke Soetta dan mendarat sekitar pukul 23.00 WIB," kata Hendra kepada detikcom, Minggu (22/10/2019) dini hari.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam perjalanan sebelum pesawat putar balik, Hendra mengaku tidak merasakan hal aneh dalam pesawat itu. Ia mengaku semuanya normal tanpa merasakan kendala.
"saya sih nggak merasakan ada hal aneh," ucapnya.
Hendra mengatakan seluruh penumpang pesawat saat ini menunggu untuk jadwal penerbangan selanjutnya, yakni pukul 01.30 WIB. Pesawat dijadwalkan akan tiba di Tokyo pukul 11.00 waktu setempat.
"Dijadwalkan landing di Jepang pukul 11.00 waktu Jepang," kata Hendra.
Simak juga video Pesawat Pengebom Era Perang Dunia II Jatuh, 7 Orang Tewas:
(zap/zap)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini