Tawuran di UNM Makassar: 2 Orang Ditikam, 1 Mobil Dirusak-Motor Dibakar

Tawuran di UNM Makassar: 2 Orang Ditikam, 1 Mobil Dirusak-Motor Dibakar

Hermawan Mappiwali - detikNews
Senin, 21 Okt 2019 22:55 WIB
Mobil dinas rusak akibat tawuran antarmahasiswa di UNM Makassar, Senin (21/10/2019). (Foto: Dok. Istimewa)
Makassar - Dua orang mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) menjadi korban karena tikaman akibat tawuran mahasiswa dua fakultas. Kedua orang luka kini mendapat penanganan medis di rumah sakit.

"Dua yang kena tikaman. Tapi kami belum bisa pastikan dia mahasiswa dari fakultas mana. Termasuk juga 1 mahasiswa kita amankan ke Polsek. Sejauh ini masih berstatus saksi," kata Kapolsek Tamalate, Makassar, Kompol Arif Amiruddin, saat ditemui detikcom, Senin (21/10/2019) malam.



Bentrokan yang melibatkan antara mahasiswa Fakultas Bahasa/Sastra dan Fakultas Seni ini dilaporkan terjadi mulai pukul 20.00 Wita. Hingga pukul 22.55 Wita, polisi masih menyisir kedua fakultas yang posisinya bersebelahan tersebut.

Bentrokan tersebut juga menyebabkan 1 unit mobil dinas yang terparkir di area Fakultas Seni/Sastra rusak karena terkena lemparan batu. Sedangkan satu motor dibakar dan kaca gedung fakultas pecah.

Diwawancarai terpisah, Komandan Tim Penikam Polrestabes Makassar, Ipda Arif Muda, yang memimpin penyisiran lokasi bentrokan, menemukan sejumlah senjata tajam busur.

"Dirusak di tempat ini adalah sejumlah fasilitas latihan (Fakultas) Seni, maupun kendaraan serta didapatkan barang bukti berupa busur dan beberapa batu yang digunakan untuk merusak fasilitas," kata Ipda Arif. (fdn/fdn)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads