"Kalau PPP memang posisinya itu kita serahkan sajalah, kita sudah tidak ambil pusing lagi, mau dapat berapa, dan mau posnya apa, kita sudah ini... bahkan kalau ditanya sampai dengan sore ini, Ketum PPP belum ketemu secara langsung sama presiden, tapi bukan berarti tidak ada komunikasi gitu," ujar Sekjen PPP Arsul Sani, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Sabtu (19/10/2019).
Ia mengaku menyerahkan semua urusan kursi menteri ke Jokowi, karena itu hak prerogatif Presiden. Menurutnya saat ini Jokowi sedang merampungkan nama-nama kabinetnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terkait kapan Jokowi akan mengumumkan nama-nama menteri kabinet kerjanya, Arsul mengaku tidak tahu. Ia memperkirakan sehari atau tiga hari setelah Jokowi dilantik baru diumumkan.
"Ini saya kira antara 1 sampai 3 hari setelah pelantikanlah," ucapnya.
Arsul juga memastikan saat ini Jokowi sudah merampungkan nomenklatur atau penyusunan Kementerian. Namun, Arsul tak bisa memastikan apakah nama-nama yang di daftar itu sudah pasti atau belum.
"Kalau yang kami pahami, pertama nomenklatur sudah rampung. Kedua, kalau posisi orang juga sudah rampung, dalam arti daftarnya sudah ada, tetapi bisa jadi belum tunggal. Masih bisa si A atau si B," pungkasnya.
Jokowi Pastikan Jumlah Menteri di Kabinet Barunya Tetap 34:
(zap/fdu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini