"Saya lihat kondisinya sudah membaik, menurut dokternya itu sudah dalam proses penyembuhan. Insyaallah tidak lama lagi akan pulih," ujar Ma'ruf di RSPAD Gatot Soebroto, Jl Abdul Rahman Saleh Raya, Senen, Jakarta Pusat, Minggu (13/10/2019).
Ma'ruf menyebut, dia juga sempat berbincang dengan Wiranto. Dia bersyukur lantaran penanganan terhadap Wiranto dilakukan dengan cepat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ngobrol sebentar beliau, menjelaskan, menceritakan bagaimana terjadi. Untung sempat tertolong dan dibawa langsung, bisa ditangani secara cepat. Beliau bicara lancar, alhamdulillah sudah baik, mudah-mudahan tidak lama lagi membaik," kata Ma'ruf.
Ma'ruf menyebutkan, dia baru sempat menjenguk Wiranto seusai kejadian. Dia menuturkan, hal ini terjadi karena adanya acara yang dihadiri di Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Saya baru sempat menengok karena sejak hari peristiwa itu saya ada di NTB, menghadiri Rakernas pekerja nasional Majelis Ulama Indonesia," ungkap Ma'ruf.
Halaman 2 dari 2











































