Pantauan detikcom, Jumat (11/10/2019), proses pemakaman Akbar berlangsung di Tempat Pemakaman Umum (TPU) di belakang Seskoal, Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Rosminah yang terus menangis tiba-tiba tak kuasa menahan tubuhnya hingga tersungkur di antara makam-makam. Sejumlah anggota keluarganya pun kaget dan langsung membopongnya.
![]() |
"Allahuakbar!" teriak mereka yang kaget melihat Rosminah tersungkur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Anak saya disiksa," kata dia.
Sambil dibopong menuju kediaman, Rosminah pun dikuatkan keluarganya. Sementara kerabat yang bertakziah lainnya menyusul kemudian.
"Sudah, yang kuat. Jangan ditangisi lagi," kata salah satu kerabatnya.
Kabar meninggalnya Akbar diinfokan oleh sang kakak, Fitri Rahmayani, sebelumnya. Seperti diberitakan, Akbar berada di sekitar gedung DPR saat demo pada Rabu (25/9). Saat itu, kerusuhan pecah selepas magrib. Setelah Akbar tak kunjung pulang, keluarga mendapatkan Akbar dalam kondisi luka parah di RS Polri.
Tonton video Pesan Moeldoko ke Mahasiswa: Jangan Demo Lagi, Masyarakat Sudah Happy:
(dhn/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini