"Sama Benny Wenda saya juga siap bertemu. Kita bicara, kita sama-sama mencari solusi, kita juga tidak menginginkan sedikit pun ada korban," kata Moeldoko di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (25/9/2019).
"Saya siap ketemu dulu, maunya apa sih? Ayo kita bicara. Mau di mana? Ayo saya akan ikuti. Nanti baru kita beri ruang," ujarnya.
Sebelumnya, Ketua DPRD Kabupaten Maybrat, Papua Barat, Ferdinando Solossa dalam pertemuan bersama Moeldoko menyampaikan aspirasi yang salah satunya adalah meminta dialog antara pemerintah pusat dan tokoh-tokoh di Papua.
"Kami minta kepada pemerintah untuk membuka dialog antara pemerintah pusat dan tokoh-tokoh Papua, khususnya tokoh-tokoh Papua yang dipandang memiliki ideologi yang konfrontatif atau berseberangan, seperti ULMWP (United Liberation Movement for West Papua) dan KNPB (Komite Nasional Papua Barat)," ujar Ferdinando.
"Dialog dimaksud agar dilakukan dengan melibatkan pihak ketiga yang independen, netral, dan objektif dalam menyelesaikan akar persoalan politik," imbuhnya. (mae/haf)