Antisipasi Asap, Dinas LH Kaltim Imbau Warga Gunakan Masker di Luar Ruangan

Antisipasi Asap, Dinas LH Kaltim Imbau Warga Gunakan Masker di Luar Ruangan

Tim detikcom - detikNews
Senin, 16 Sep 2019 04:25 WIB
Foto: ANTARA FOTO/FB Anggoro
Samarinda - Dinas Lingkungan Hidup ( LH) Provinsi Kalimantan Timur mengimbau warga menghindari aktivitas di luar ruangan karena kabut asap. Meski demikian, Dinas LH menyebut kondisi di wilayah setempat dalam kategori aman.

Plt Kepala Dinas LH Kaltim Suyitno hasil pemantauan dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) indeks standart pencemaran udara (ISPU) antara 50-150 microgram. Dia mengimbau warga tetap memakai masker bila berada di luar ruangan.

"Artinya masih katagori aman. Walaupun asap sudah mulai terlihat di udara, terutama pada sore hari. Namun masyarakat, jika tidak ada keperluan mendesak, sebaiknya menghindari aktivitas di luar rumah. Kalau berkendaraan sebaiknya menggunakan masker," kata Suyitno kepada wartawan seperti dilansir Antara, Minggu (15/9/2019) malam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Suyino mengimbau kepada masyarakat Kaltim, khususnya di Kota Samarinda dan sekitarnya agar tidak terlalu khawatir akibat asap. Dia memastikan berdasarkan data BMKG kondisi tersebut dalam kategori sedang dan masih aman, walaupun sudah terlihat asap di udara.

"Semoga kondisi ini cepat berlalu sehingga aktivitas masyarakat tidak terganggu," ujarnya.




TNI Akan Bikin Hujan Buatan Atasi Karhutla di Riau:

[Gambas:Video 20detik]

(fdu/fdu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads