"Beberapa nilai ada banyak pertimbangan, ada pertimbangan-pertimbangan karena kan misalnya masukan dari masyarakat ya. Walaupun tidak ada masukan-masukan dari masyarakat sipil terutama juga belum tentu tidak ada catatan juga bagi kami. Semuanya ada catatan. Tidak ada yang tidak ada catatan," kata Ketua Pansel Capim KPK Yenti Garnasih di Istana Negara, Jakarta, Senin (2/9/2019).
"Semuanya kita pelajari, kita nilai kita pertimbangkan dari berbagai aspek dan inilah hasilnya itu saja," tuturnya.