"Kita sudah ketemu juga sama Kriss, sudah berjabat tangan, sudah menarik laporan polisi yang terjadi pada 6 April. Kita semua sudah mengikuti proses dan prosedur yang kita tulis sesuai pada perjanjian," kata Anthony kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (8/8/2019).
Baca juga: Antony Peragakan Saat Ditonjok Kriss Hatta |
Anthony menyebut alasan mencabut laporan itu karena kedua belah pihak setuju berdamai. Ia menyebut berkas-berkas pencabutan laporannya sudah berada di tangannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Video: Anthony-Kriss Hatta Sudah Tanda Tangani Surat Perdamaian
Diketahui, kasus penganiayaan itu berawal saat Kriss memukul Anthony di sebuah kelab malam di Jakarta pada Sabtu (6/4) sekitar pukul 03.00 WIB. Kriss mengaku memukul Anthony karena rekan Anthony mengganggu pacarnya.
Tidak terima atas perlakuan Kriss, Anthony melaporkan kejadian itu ke polisi. Kriss Hatta kemudian ditangkap atas laporan polisi bernomor LP/2019/IV/PMJ/Dit.Reskrimum. (sam/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini