"Sampai sekarang tidak ada wacana untuk kemudian membuat satu wadah kembali setelah TKN ini selesai," ujar Puan di Resto Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/7/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kan itu (penambahan anggota koalisi) belum dibicarakan. Bahwa kemudian ada pertemuan-pertemuan, ada silaturahmi-silaturahmi, saya rasa karena politik itu dinamis ya silaturahmi itu sebagai masyarakat bangsa Timur ya harus selalu dibangun, karena memang pemilunya sudah selesai," jelasnya.
Terkait wacana penambahan koalisi, Puan mengatakan para ketua umum parpol koalisi akan berdiskusi dengan Jokowi.
"Terkait dengan penambahan atau tidak penambahan tentu saja nanti para ketua umum yang berkumpul membicarakan. Kemudian mendiskusikan dan berbicara dengan Presiden. Jadi ya pasti lamalah," pungkasnya.
Simak Juga 'NasDem soal Kemungkinan Pelebaran Koalisi: Bisa Saja':
(azr/zak)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini