Pantauan detikcom, Minggu (23/6/2019) di Yayasan Bambu Indonesia, Kali Ciliwung, Cibinong, Bogor bersih-bersih dimulai pukul 07.30 WIB. Siti tampak mengenakan baju warna putih-biru bertulisakan #BebersihCiliwung. Sementara Uu, mengenakan kemeja putih dipadukan dengan peci.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Siti pun menyambut tim susur sungai yang tiba membawa sampah untuk dipindahkan ke darat. Setelah mengambil sampah, Siti melanjutkan menanam pohon bambu bersama Uu.
Siti kemudian mengikuti senam bersama peserta dan dilanjutkan menyaksikan penampilan seni bela diri Pencak Silat. Turut hadir Bupati Bogor, Ade Yasin, dan Dirjen Pengendali Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan KLHK, M R Karliansyah.
(ibh/ibh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini