Sandi: Prabowo Belum Bertemu Jokowi, tapi Sebut Silaturahmi Sangat Baik

ADVERTISEMENT

Sandi: Prabowo Belum Bertemu Jokowi, tapi Sebut Silaturahmi Sangat Baik

Roland - detikNews
Sabtu, 25 Mei 2019 20:12 WIB
Dok.detikcom/Prabowo Subianto-Sandiaga Uno/Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Cawapres Sandiaga Uno menegaskan belum ada pertemuan antara capres Prabowo Subianto dengan Joko Widodo (Jokowi). Tapi Prabowo disebut Sandiaga menegaskan pentingnya silaturahmi.

"Tadi saya klarifikasi tidak benar itu (pertemuan Prabowo-Jokowi kemarin, red). Tapi tentunya Pak Prabowo menyampaikan bahwa silaturahim sangat baik khususnya di bulan suci Ramadhan," ujar Sandiaga kepada wartawan usai pertemuan di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (25/5/2019).

Menurut Sandiaga, Prabowo sudah berulang kali bicara mengenai pentingnya silaturahmi. Tapi bukan berarti momen itu menunjukkan Prabowo 'menyerah' soal hasil Pilpres.





Sandiaga sendiri mengaku masih menunggu kesediaan cawapres Ma'ruf Amin untuk bersilaturahmi. "Saya masih menunggu kesediaan beliau. Tentunya sekarang ini fokus kita masuk ke persiapan untuk MK. Insyaallah di bulan suci Ramadhan ini sangat baik dan terbuka," katanya.

Sedangkan saat ini, Prabowo sambung Sandiaga ini masih berfokus pada gugatan hasil Pilpres 2019 yang diajukan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Pertemuan di kediaman Prabowo juga membahas persiapan persidangan di MK dengan melibatkan para ahli.





"Tadi tanya beliau langsung karena titip pertanyaan tidak ada pertemuan kemarin dan tentunya Pak Prabowo sekarang memfokuskan kepada langkah kita di MK. Sampaikan kepada masyarakat percayailah keputusan ini adalah keputusan yang tepat sesuai dengan konstitusi kita ingin tahapan ini berlanjut," ujarnya.

Gugatan hasil Pilpres ke MK ditegaskan Sandiaga merupakan salah satu upaya hukum untuk memperbaiki Pemilu yang jujur dan adil. Upaya ini sesuai konstitusi. (fdn/fdn)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT