Silaturahmi dilakukan di kantor FPI, Jalan Petamburan III, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (23/5). Mereka disambut oleh Panglima FPI Pusat Ustaz Maman dan Panglima FPI DKI Jakarta Ustaz Subhan.
Hanny mengatakan suasana silaturahmi dibungkus secara kekeluargaan. Menurutnya, FPI juga menyesalkan korban jiwa aksi 22 Mei.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hanny mengatakan FPI berpesan kepada polisi agar saling menahan diri. Pihak FPI menyebut masih ada orang yang ikut demonstrasi saat 22 Mei belum diketahui keberadaannya.
"Meminta agar anggota laskar yang diamankan untuk dijaga dan tidak dianiaya. Masih banyak yang belum diketahui keberadaannya sampai saat ini," sebut Hanny.
Pertemuan tersebut, menurut Hanny, diakhiri dengan penuh kehangatan. Dia mengatakan kejadian pada 22 Mei akan menjadi pembelajaran bersama.
"Kegiatan selesai, diakhiri dengan saling bersalaman dan berpelukan atas kejadian ini. Serta menjadikan kejadian ini sebagai pelajaran berharga jangan sampai terulang kembali di kemudian hari. Semuanya adalah saudara di bulan suci Ramadhan ini," tuturnya.
(fdu/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini