KPK Gelar Bukber Puasa, Ketua DPR hingga Jaksa Agung Direncanakan Hadir

KPK Gelar Bukber Puasa, Ketua DPR hingga Jaksa Agung Direncanakan Hadir

Faiq Hidayat - detikNews
Jumat, 17 Mei 2019 15:04 WIB
Ilustrasi KPK (Foto: Agung Pambudhy/detikcom)
Jakarta - Dalam bulan Ramadhan ini KPK menggelar acara buka puasa bersama dengan mitra aparat penegak hukum. Ketua DPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) hingga Jaksa Agung Prasetyo direncanakan hadir.

"Acara buka puasa bersama ini akan dihadiri oleh mitra apgakum atau aparat penegak hukum dan kementerian atau lembaga," kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Jumat (17/5/2019).

Kegiatan itu akan digelar di Gedung Penunjang Lantai 3 di KPK. Sejumlah tokoh lainnya juga dijadwalkan datang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




Para tokoh yang akan hadir itu termasuk Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman, Wakil Ketua Mahkamah Agung (MA) Aswanto, dan Ketua Komisi Yudisial (KY) Jaja Ahmad Jayus. Sedangkan pimpinan kementerian dan lembaga yang hadir belum disebutkan siapa saja.

Dalam acara itu, KPK juga rencananya akan meluncurkan Laporan Tahunan KPK 2018. Selain itu, KPK juga akan menggelar diskusi Stranas Pencegahan Korupsi. (fai/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads