"Suaminya dan adiknya, AN, mengidap sakit kejiwaan," kata Kasat Reskrim Polresta Depok Kompol Deddy Kurniawan dalam keterangan kepada detikcom, Rabu (15/5/2019).
Korban ditemukan meninggal pada Senin (13/5) siang. Awalnya, keponakan korban bernama Paryono datang ke rumah tersebut untuk menjenguk korban.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Paryono kemudian mendobrak pintu rumah tersebut. Bau menyengat menyeruak, hingga akhirnya Paryono menemukan korban dalam kondisi meninggal dunia di atas tempat tidur.
"Kondisi korban sudah membusuk dan diduga korban meninggal dunia sudah satu minggu yang lalu, mengingat kondisi korban sudah mulai mengering," jelasnya.
Polisi menduga korban meninggal dunia karena sakit. Sebab, menurut keterangan Paryono, korban memiliki riwayat penyakit gula.
"Dan sakitnya sudah parah, sudah menahun," imbuhnya.
Di rumah itu, Sri tinggal bersama suaminya Aladin dan adiknya, Ani. Aladin dan Ani selanjutnya dibawa ke RS Dokter Marzuki Mahdi, Bogor, dikarenakan diduga mengalami gangguan jiwa.
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini