Amien Sebut Isu PAN Merapat ke Koalisi Jokowi Omong Kosong, Ini Kata TKN

Amien Sebut Isu PAN Merapat ke Koalisi Jokowi Omong Kosong, Ini Kata TKN

Andhika Prasetia - detikNews
Sabtu, 04 Mei 2019 15:54 WIB
Amien Sebut Isu PAN Merapat ke Koalisi Jokowi Omong Kosong, Ini Kata TKN
Wakil Ketua TKN Jokowi Abdul Kadir Karding (kiri). (Foto: Dok Pribadi)
Jakarta - Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais menyebut isu partainya merapat ke Koalisi Indonesia Kerja (KIK) atau koalisi Jokowi sebagai omong kosong. Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf berbicara soal komunikasi antara Jokowi dan Ketum PAN Zulkifli Hasan.

"Memang tidak akan ada yang membelot. Yang dilakukan oleh Pak Zulkifli dan Pak Jokowi adalah komunikasi antarpimpinan-pimpinan politik untuk membangun suasana yang lebih baik pasca-pilpres untuk menciptakan kesejukan dan kedamaian," ujar Wakil Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf, Abdul Kadir Karding, kepada wartawan, Sabtu (4/5/2019).


Karding menyebut komunikasi Jokowi dengan Zulkifli di Istana guna mencairkan tensi politik pasca-pilpres. Karding mengatakan belum ada pembahasan peluang PAN merapat ke koalisi Jokowi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Memang pembicaraan koalisi, apakah dengan KIK atau tidak, belum ada pembicaraan soal itu. Belum dibahas sama sekali. Jadi masih butuh waktu dan proses," kata politikus PKB ini.


Amien sebelumnya menegaskan tak pernah tebersit PAN membelot dari koalisi Prabowo-Sandiaga. Dia pun menjamin PAN tak akan merapat ke kubu petahana. Jadi, isu PAN merapat ke koalisi Jokowi adalah omong kosong.

"Itu omong kosong," kata Amien di Seknas Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Jl HOS Cokroaminoto, Jakarta Pusat, hari ini.



'Goda' PD, TKN Buka Peluang Koalisi Pasca-pemilu,Tonton Videonya:

[Gambas:Video 20detik]

(dkp/mae)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads