Perwakilan forum ini ditemui oleh Ketua KPU Banten Wahyul Furqon dan para komisioner.
"Kami datang ke sini untuk mendukung kinerja KPU Banten. Selama ini kinerja KPU Banten bagus dan belum terlihat celah kecurangan. Kami mendukung dan support agar menyampaikan pernyataan sikap kami kepada KPU pusat," kata Jawari sebagai perwakilan di KPU Banten, Serang, Senin (29/4/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lima tuntutan yang disampaikan antara lain meminta KPU Banten jujur, adil, dan transparan; menyerukan Bawaslu mendiskualifikasi pasangan capres atau cawapres yang melakukan kecurangan; dan menolak pemilu ulang.
Kemudian menyerukan KPU agar merespons cepat kejadian petugas pemilu yang meninggal dan menyerukan aparat keamanan bersikap netral.
Terkait permintaan ini, Ketua KPU Banten Wahyul Furqon mengatakan akan meneruskannya kepada KPU RI.
Selain itu, Wahyul Furqon memastikan proses pemilu berjalan transparan. "Dari awal kita sudah berikhtiar pemilu di Banten damai, sukses, dan transparan," tegasnya.
Simak Juga 'Update Real Count Pilpres 2019!':
(bri/fdn)











































