Yakin Mudik Tahun Ini Lancar, Menhub Imbau Pemudik Tak Naik Motor

Yakin Mudik Tahun Ini Lancar, Menhub Imbau Pemudik Tak Naik Motor

Jefrie Nandy Satria - detikNews
Minggu, 28 Apr 2019 10:44 WIB
Ilustrasi pemudik motor (Foto: Rengga Sancaya/detikcom)
Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memastikan mudik lebaran tahun ini akan lebih baik dari sebelumnya. Berbagai infrastruktur yang telah dibangun disebut Budi sebagai jaminan lancarnya mudik tahun ini.

"Insyaallah mudik ini akan lebih lancar dengan sudah dibangunnya banyak infrastruktur, baik jalan tol maupun bandara," ucap Budi di sela kegiatannya di Bundaran Hotel Indonesia (HI) Jakarta, Minggu (28/4/2019).

Menurut Budi, ada hal yang menjadi fokus dalam arus mudik kali ini yaitu soal keselamatan. Untuk itu Budi pun meminta agar para pemudik sebaiknya tidak mengendarai motor untuk pulang kampung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




"Secara khusus memang saya menyampaikan bahwa penggunaan motor untuk mudik itu seyogyanya tidak dilakukan. Membahayakan," sebut Budi.

Para pemudik yang mengendarai motor itu nantinya disediakan transportasi lain seperti kapal laut atau kereta api agar mereka dapat membawa motornya ke kampung. Budi turut mengimbau para pengusaha menyediakan CSR atau corporate social responsibility untuk memfasilitasi para pemudik motor.

"Kita menyediakan mudik gratis bagi orang-orang kita dan saya mengimbau pada swasta untuk memberikan CSR mudik gratis bersama-sama," imbuh Budi.


Simak Juga "Banyak Infrastruktur Baru, Menhub Yakin Mudik Lebih Lancar":

[Gambas:Video 20detik]

(dhn/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads