16 TPS di Makassar Gelar Pencoblosan Ulang 27 April

16 TPS di Makassar Gelar Pencoblosan Ulang 27 April

Ibnu Munsir - detikNews
Kamis, 25 Apr 2019 09:15 WIB
ilustrasi surat suara (Foto: Rifkianto Nugroho)
Makassar - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar akan mengelar Pemungutan Suara Ulang (PSU). PSU ini akan digelar di 16 TPS di sejumlah Kecamatan di Makassar pekan depan.

"Hak pilihnya totalnya 16 TPS. Tamalate itu ada 9 TPS tersebar di 4 Kecamatan tadi itu tentu masih terkontrol 16 itu masih terkontrol," kata Ketua KPU Makassar, Farid Wajdi, di KPU Sulsel, Kamis (25/4/2019).

KPU Makassar melalukan PSU lantaran adanya pemilih yang non BPK dan A5 yang ikut menyalurkan hak suaranya. PSU akan digelar pada Sabtu 27 April 2019 pekan depan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"Kalau salah Tamalate tetapi untuk keseluruhan Tamalate misalnya yang direkomendasikan peson parsial tidak semua surat-surat dilakukan pemungutan suara ulang hanya tertentu. PSU sama dengan yang lain, ada surat suara pemilih non BPK dan non A5 itu masuk menyalurkan hak pilihnya," jelasnya.
PSU di Makassar akan digelar di 4 Kecamatan di Makassar, diantaranya Panakukang, Tamalate, Manggala dan Mariso. PSU sendiri diharapkan berjalan damai dan lancar.

"Tersebar di 4 Kecamatan Panakkukang, Manggala, Tamalate dan Mariso. Saya lupa detailnya tapi 3 Kecamatan ini," paparnya.


Saksikan juga video '16 TPS di Makassar Akan Gelar Pemungutan Suara Ulang':

[Gambas:Video 20detik]

(rvk/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads