Sambil Tunjuk Kotak '01', Imam Nahrawi Yakin Jokowi Menang

Sambil Tunjuk Kotak '01', Imam Nahrawi Yakin Jokowi Menang

Mercy Raya - detikNews
Rabu, 17 Apr 2019 13:49 WIB
Foto: Mercy Raya/detikcom
Jakarta - Menpora Imam Nahrawi menunjukkan gestur satu jari setelah mencoblos. Seraya menunjuk papan petunjuk TPS-nya mencoblos, yaitu TPS 01, politikus PKB itu yakin Jokowi-Ma'aruf menang atas seizin Allah.

Imam melakukan pencoblosan di kompleks DPR, Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019). Imam tiba di TPS sekitar pukul 12.15 WIB. Dia lantas mencelupkan jari telunjuk ke tinta dan berpose satu jari.


Sambil Tunjuk Kotak '01', Imam Nahrawi Yakin Jokowi MenangFoto: Mercy Raya/detikcom

"Karena suka saja. Masa harus begini, begini," candanya seraya mencontohkan jari-jarinya ketika dicelupkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya memang pasnya begini. Biar enak difotonya," sambungnya.


Ketika ditanya soal optimisme kemenangan paslon yang didukungnya, Imam mengatakan harus yakin. "Harus yakin. Modal anak muda kan optimistis," katanya.

"Menanglah," kata Imam sambil menunjuk kotak bertulisan 'TPS 01'.


Simak Juga 'Usai Nyoblos, Jokowi: Plong!':

[Gambas:Video 20detik]

(gbr/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads