Pantauan detikcom, Rabu (10/4/2019) pukul 14.25 WIB, di lokasi di Jalan Metro Pondok Indah TB 32, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, massa mengenakan baju berwarna biru.
Massa memenuhi separuh badan jalan. Akibatnya, arus lalu lintas dari Lebak Bulus ke Pondok Indah tersendat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Massa berjoget-joget sambil menyanyikan lagu kampanye Prabowo-Sandi. (Farih Maulana/detikcom) |
Massa berjoget-joget sambil mengacungkan salam dua jari. Mereka juga menyanyikan lagu 'Prabowo-Sandi'.
Beberapa di antaranya ada yang mengenakan topeng wajah Prabowo-Sandi. Ada juga yang membawa spanduk dan poster.
Sejumlah pengendara yang melintas memelankan laju kendaraan. Beberapa di antaranya ada yang merespons dengan mengacungkan salam dua jari.
Massa membagikan brosur dan kipas kepada pengendara. (Farih Maulana/detikcom) |
Beberapa di antara peserta aksi memberikan brosur hingga kipas kepada pengendara yang melintas. Aksi mereka berakhir sekitar pukul 15.30 WIB.
Sementara itu, di lokasi, tampak 4 polisi, yang dipimpin Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Telly Alvin. Kapolsek mengatakan aksi flash mob massa sudah mengantongi izin.
(mea/mea)












































Massa berjoget-joget sambil menyanyikan lagu kampanye Prabowo-Sandi. (Farih Maulana/detikcom)
Massa membagikan brosur dan kipas kepada pengendara. (Farih Maulana/detikcom)